Srikandi Milenial : " Cepat Lantik KPK Baru " karena ada kekosongan Pimpinan KPK



Sumbar.online, Jakarta - Puluhan masa aksi dari Srikandi Milenial (SM) kembali mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jakarta, Jumat (20/9/2019).

Para mahasiswi  yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Jakarta itu juga menyuarakan agar pimpinan baru KPK segera di lantik untuk meredakan pro kontra di tengah masyarakat atas status pimpinan KPK yang saat ini telah mengundurkan diri.

“Segera lantik pimpinan KPK yang baru agar proses penegakan hukum dan pencegahan tindak pidana korupsi bisa berlangsung efektif dengan UU KPK yang baru”, ujar Caca Putri Revolusi juru bicara Srikandi Milenial di gedung KPK RI di sela-sela aksi.

Menurut Caca sapaan akrabnya, hal ini agar pro kontra di tengah masyarakat bisa segera di hentikan dan KPK yang baru bisa segera bekerja  menggunakan UU KPK yang baru hasil revisi di DPR RI

“Proses penegakan hukum yang gaduh harus segera di hentikan, KPK agar fokus pada upaya sistem pencegahan korupsi sejak dini di semua lembaga pemerintahan, agar tidak timbul kesan seolah-olah menjebak orang dengan menyadapnya terus di tunggu sampai ada penyuapan baru di tangkap dengan operasi tangkap tangan (OTT). Ini tak boleh lagi terjadi di bawah kepempinan KPK yang baru”, tegas Caca.

Pimpinan KPK terpilih periode 2019 - 2023 segera di lantik, langkah ini harus cepat di ambil oleh presiden Jokowi mengingat ada kekosongan pimpinan di tubuh KPK.

"Presiden Jokowi harus segera lantik 5 pimpinan KPK terpilih periode 2019 - 2023 agar bekerja menangkap koruptor koruptor kelas kakap" ujar yohana koordinator lapangan Srikandi Milenial

Seperti di ketahui Srikandi Milenial adalah salah satu organ yang tergabung dalam Masyarakat Penegak Demokrasi (MPD). Mereka sudah turun ke jalan menggelar aksi untuk kesekian kalinya menyuarakan aspirasi soal KPK, revisi UU KPK dan arah baru pencegahan dan pemberantasan korupsi di Indonesia.
(Rimba)

0 Comments

Post a Comment