KNPI Sumbar Dukung Polda Sumbar Berantas Penyelewengan BBM Bersubsi dan Siap Berbagi Informasi



PADANG - Ketua DPD KNPI Sumbar Angga Azkardha melalui keteranganya mengapresiasi Kapolda Sumbar dalam membrantas mafia dan penyelewengan BBM bersubsidi di Sumatera Barat


Dalam Sidak yang dilakukan Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono terhadap SPBU di Kecamatan Tanjung Gadang, Kabupaten Sijunjung, Rabu (22/2/2023) dini hari, ditemukan 11 mobil dengan tangki modifikasi.


Seluruh mobil tangki modifikasi tersebut, kuat diduga melakukan penyelewengan BBM bersubsidi. Saat dilakukan Sidak seluruh pemilik mobil dengan tangki modifikasi kabur, termasuk petugas SPBU.


"Kita sangat mengapresiasi kapolda sumbar yang turun langsung kelapangan untuk memimpin langsung inspeksi mendadak (Sidak) penyaluran BBM bersubsidi harus benar-benar tersalurkan dengan baik kepada masyarakat yang benar-benar berhak penerima BBM Bersubsidi, Penyelewangan tersebut sangat merugikan masyarakat yang berhak, Terang Angga 


"Ini sangat merugikan masyarakat, ini masalah lama , akibat penyelewangan seperti inilah pemerintah memotong subsidi BBM dan akhirnya berdampak kepada masyarakat kecil yang yang di rugikan, akibat oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab ini,


Angga mengungkapkan, KNPI Sumbar dibawah kepemimpinannya siap bekerjasama dan barisan terdepan dalam memberikan informasi terkait penyelewangan BBM bersubsidi di Sumatera Barat.


"Tentu hal yang baik untuk masyrakat kita dukung, dan kita harus apresiasi" tegasnya


"KNPI memiliki struktur sampai ke kabupaten/kota bahkan ketingkat kecamatan, belum lagi KNPI membawahi puluhan organisasi kepemudaan yang juga memiliki struktur di kabupaten kota bahkan di kecamatan juga,"


"kita siap untuk memberikan informasi atas aktivitas SPBU yang melakukan penyelewegan BBM bersubsidi atau menjual BBM bersubsidi kepada pengendra tangki yang sudah di modifikasi di seluruh SPBU di Kabuten/Kota di Sumatera Barat".

0 Comments

Post a Comment