Mengenal Sosok Ferry Taliwang Ketua DPD PSI Termuda Kab. Pesisir Selatan

 


Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Resmi Menunjuk Ferry Taliwang jadi Ketua DPD PSI Kab. Pesisir Selatan 2022-2024 dengan Keluarnya Surat Keputusan Pada Jumat (27/5/2022). 


Nama Ferry memang terkesan sudah di kenal oleh masyarakat Pesisir Selatan semenjak 2019 di Pilpres dan 2020 di Pemilihan Bupati Pessel. 


Pria kelahiran Nagari Setara Nanggalo,12 Juli 1999 yang di kenal dengan sapaan Taliwang ini pernah Menaungi beberapa Organisasi Internal Kampus dan Eksternal Seperti UKMF Ekonomi UNP di Kajian Manajemen, Imapess UNP, HmI Komisariat Ilmu Ekonomi UNP, Ikatan Mahasiswa Tarusan, Serta Komunitas Milenial Pesisir Selatan. 


Karir Pendidikan dan Perkerjaan


Dikutip dari Media Instagram Ferry menyelesaikan Pendidikan D3 Manajemen Perdagangan di Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang. 


Selanjutnya, Ferry di sebut memulai karir Sebagai Founder Agency Point Manajemen yang Mengelola Para Influencer Instagram dan Tiktok kemudian Menjadi Manager Pada Jasa Point Project Creative. 


Sementara itu, ia juga di kenal aktif berolahraga Sepak Bola dan Bad Minton serta sering membantu nagarinya untuk ikut Tounamen Antar Nagari. 


Ferry juga Salah Satu Founder Komunitas Milenial Pesisir Selatan. 


Kemudian, di Bidang Organisasi Sosial dan Pernah Aktif di Himpunan Mahasiswa Islam.


Terpisah ketua DPW PSI Sumbar,Sukma Trianda Putra yang juga sumando urang pasisia ini mengatakan Ferry adalah anak muda yang saya kira mempunyai kemampuan leadership yang bagus.

 Setidaknya membuktikan lahir tokoh muda Pessel serta memberikan harapan baru / wajah baru untuk pesisir Selatan kedepannya ucap Putra.

0 Comments

Post a Comment