Terima SK Pengurus Se-Kecamatan, DPD PSI Sijunjung dan DPD PSI Sawahlunto Siap Hadapi Pemilu 2024




MINANGTIME.COM, SIJUNJUNG - Dalam rangka menghadapi pemilu 2024, Dewan Perwakilan Wilayah Partai Solidaritas Indonesia (DPW PSI) Provinsi Sumbar terus bergerak. Salah satunya membentuk DPC di tiap kecamatan. Terbaru, PSI Sumbar yang di nakhodai Ketua Sukma Trianda Putra dan Sekretaris Nofria Atma Rizki menyerahkan SK DPC PSI Se-Kecamatan kepada pengurus DPD PSI Kabupaten Sijunjung dan DPD PSI Kota Sawahlunto, Minggu (20/02/2022).

Ketua DPW PSI Sumbar Sukma Trianda Putra kepada media ini mengatakan PSI Sumbar siap menghadapi pemilu 2024. Saat ini, katanya untuk DPC Kecamatan PSI di Sumbar sudah terbentuk lebih kurang 130 DPC dari 179 kecamatan.

"Alhamdulillah sampai saat ini, DPD PSI Kabupaten/ Kota di Sumbar terus bergerak dalam menyiapkan pengurus-pengurus DPC untuk memperkuat strategi politik menghadapi pemilu 2024 nantinya," ucapnya.

Tak lupa ia juga mengapresiasi pengurus-pengurus DPD yang terus bergerak tanpa lelah dalam menyiapkan pengurus DPC dan memperkenalkan PSI kepada masyarakat baik lewat media ataupun tatap muka. Ia juga mengajak masyarakat untuk bergabung bersama PSI.

"Kita tidak mencari tokoh-tokoh hebat, melainkan siap menciptakan tokoh-tokoh hebat," katanya.

Di tempat yang sama Andri Ketua DPD PSI Sijunjung yang di dampingi langsung Sekretaris Fauzaki Aulia dan Wakil Ketua Yose Rizal optimis dalam menyongsong pemilu 2024.

"Alhamdulillah saat ini kami telah menerima SK DPC Se-Kecamatan di kabupaten Sijunjung dan akan terus bergerak mengenalkan dan mensosialisasikan PSI kepada masyarakat di Kabupaten Sijunjung," ujarnya bersemangat.

Senada, Resimon Febrian ketua DPD PSI Kota Sawahlunto mengatakan DPC PSI Se-Kecamatan di Kota Sawahlunto juga akan terus bergerak untuk mengenalkan PSI Kepada masyarakat kota Sawahlunto.

"Kami optimis, PSI akan berbuat banyak pada pemilu 2024 nanti," ucapnya.

Terakhir, mereka menghimbau masyarakat khususnya Kabupaten Sijunjung dan Kota Sawahlunto untuk bergabung dan berjuang bersama PSI. (Zaki)

0 Comments

Post a Comment