Jelang musda Golkar kota Bekasi ,AMPI dukung Ade Puspitasari

 


Minangtime.com, Bekasi - DPD AMPI Kota Bekasi mendeklarasikan dukungannya terhadap Ade Puspitasari untuk memenangkang kancah Misyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Kota Bekasi yang rencananya akan digelar tanggal 29 Oktober 2021 nanti. Sebahai organisasi yang didirikan Partai Golkar atau bagian dari Hasta Karya, AMPI memiliki hak suara pada ajang pemilihan Ketua DPD Partai Golkar nanti.


Deklarasi ini digelar Rabu (27/10) usai pelaksanaan Musyawarah Kecamatan (Muscam) AMPI Kecamatan Bekasi Selatan. Nampak hadir menyaksikan deklarasi ini, yakni anggota MPR RI Idris Laena, dan Ketua DPD Partai Golkar Jakarta Barat Muhammad Richard Moertidjaya.


Ketua DPD AMPI Kota Bekasi Astrid Laena Putri menyatakan jajarannya mengusung regenerasi kepemimpinan di tubuh Partai Golkar. “Sebagai organisasi kepemudaan, AMPI juga menjunjung persamaan gender, dalam arti perempuan pun memiliki hak yang sama untuk menjadi seorang pemimpin,” ungkap Astrid didampingi Bendahara AMPI Kota Bekasi Tarsono Iday.


Lebih lanjut Astrid optimistis figur Ade Puspitasari mampu mengayomi seluruh pengurus dan kader Partai Golkar, termasuk AMPI yang menjadi organisasi kepemudaan di bawah naungan Partai Golkar. “Sehingga kami memberikan apresiasi kepada Beliau untuk maju dalam Musda nanti, dan kami optimis di bawah bimbingan Beliau, maka AMPI akan semakin besar,” ulasnya.


Astrid lalu berharap jika kelak Ade Puspitasari terpilih, mampu menjalankan amanah dengan semangat dan penuh dedikasi. “Dengan semangat itulah kami yakin Teh Ade mampu membawa organisasi ini semakin besar dan besar di masa mendatang,” pungkasnya. (Mul/cry..)

0 Comments

Post a Comment