Bersama Forkopimda,Dandim 0715/Kendal Hadiri Upacara Hari Sumpah Pemuda

 



MINANGTIME.COM, KENDAL- Komandan Kodim 0715/Kendal, Letkol Inf Iman Widhiarto, S.T. menghadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke – 93 Tahun 2021 tingkat Kabupaten Kendal bertempat di Pantai Indah Kemangi Desa Jungsemi Kecamatan Kangkung Kab.kendal. Kegiatan Upacara di laksanakan dengan tetap mengikuti Protokol Kesehatan. Kamis (28/10/21).


Sebagai Inspektur Upacara adalah Bupati Kendal Dico M Ganinduto B.Sc yang juga membacakan amanat Menteri Pemuda dan Olahraga Dr. Zainudi Amali M.Si.

Menpora dalam amanatnya yang dibacakan oleh Bupati Kendal Menyampaikan, momentum Hari Sumpah Pemuda yang kita peringati hari ini, harus mampu menjadi perekat Persatuan kita sebagai Bangsa untuk bersama-sama Bangkit melawan Pandemi, serta mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang kokoh melalui kewirausahaan pemuda.



Persatuan bangsa Indonesia sejak 93 tahun yang lalu ialah bukti bersatunya pemuda Indonesia, tanpa persatuan pemuda, bangsa Indonesia tidak kita nikmati hari ini, dengan keterbatasan media komunikasi, terbatasnya transportasi dan media koneksi lainnya tidak mengurangi semangat pemuda dari Maluku sampai Aceh berjumpa merumuskan komitmen kebangsaan menuju kedaulatan. Tanah Air Satu, Bahasa Satu, Bangsa Satu, INDONESIA,” ucap Menpora.


Di sela kegiatan Komandan Kodim 0715/Kendal, Letkol Inf Iman Widhiarto S.T. mengatakan, Komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah pemuda merupakan tonggak dalam sejarah kemerdekaan RI, pemuda harus memiliki inovasi agar mampu berperan aktif dalam kancah internasional,memiliki karakter moral beriman, bertaqwa, berintegritas, disiplin, cerdas, jujur, santun dan bertanggung jawab.


“Dan diharapkan peran pemuda dapat bersaing dalam bentuk apapun dalam hal yang positif Pemuda adalah masa depan Bangsa dan Negara kemudian juga harapan bagi dunia, Pemuda Indonesia harus maju dan berani menaklukkan dunia,” ucapnya.


Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang bertemakan “Bersatu, Bangkit dan Tumbuh ” tersebut di hadiri oleh Bupati Kendal Dico m Ganinduto, Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Iman Widhiarto S.T.,Kapolres Kendal AKBP Yuniar Ariyanto dan segenap Forkopimda Kab. Kendal. (Spyd).

0 Comments

Post a Comment