Alek Nagari Pesona Malalo Sukses Dengan Dana APB Nagari, serta Bantuan Perantau Kata Pj Walnag Jasmanidar



TANAH DATAR- Puncak Macau Malalo (PUMMA) mulai menjadi daya tarik wisatawan Peserta Trail Adventure mencapai 500 rider dari 5 propinsi di Sumatera dan Paralayang 50 peserta SUMBAR dan luar negeri.  Serta ditonton lebih kurang 2000 orang.

Sebelum itu, Event Festival Pesona Malalo Yang dibukak langsung oleh Wabup Zuldafri Darma, Walikota Padang Panjang Fadli Ambran dan Wakil walikota Asrul didampingi oleh Anggota DPRD T.Datar Herman Sugiarto, Ketua PN Padang Panjang Supardi SH.MH, Dansat Brimobda Padang Panjang AKBP Subagyo, Dan Secata B Padang Panjang Letkol Sugiyanto, Kadiapora T.Datar Camat, Forkopimca, Pj walinagari, Ketua BPRN di Muaro Ambius Minggu (5/1) lalu.

PJ.Walinagari Guguak Malalo Dra.Jasmanidar Rabu (8/1) "kegiatan tersebut telah berlansung  4-5 Januari kemarin dengan begitu meriah. Pesona Malalo memiliki dua Event yaitu Trail adventure dan Paralayang. Kegiatan ini merupakan alek Nagari yang didanai dari APB Nagari Guguak Malalo dan ditambah dengan bantuan perantau" jelasnya.

Ketua Alek Nagari Pesona Malalo Mansyahril S.Sos "Panitia Pesona Malalo ini terbagi dua yaitu panitia Trail Adventure (PUMMA) dibawah koordinator Bripka Masrijal Dt.Rajo Mangkuto dan panitia Paralayang dibawah komando Suhermen. Kepanitian juga dibantu oleh panitia Luar daerah, kita berharap Semoga semua peserta dan penonton merasa puas dan terpesona dengan view danau singkarak dan keindahan alam perbukitan Malalo" ujar dia

Sementara itu Ketua BPRN Guguk Malalo Masnaidi.B.S.Kom,M.A.P "Kegiatan ini merupakan kegiatan pemberdayaan yang dikemas menjadi Event Alek Nagari pesona Malalo untuk mempromosikan keindahan alam Malalo.Kita berharap masyarakat merasakan mamfaat (multiplayer effect) dari kegiatan ini dg banyaknya kegiatan ekonomi selama acara. Allhamdulillah panitia dan semua pihak telah sukses melaksanakan event perdana ini dan kita mesti terus evaluasi dan belajar untuk perbaikan kedepan kata dia. 

sedangkan Camat Batipuh Selatan Herru Rachman.S.STP,MM Batipuh selatan ini memiliki beberapa potensi wisata nagari seperti Sarana permainan air di Batu taba, Paralayang dan trail adventure di Guguk Malalo, wisata Agro di Padang laweh serta penginapan di Sumpur.Kita akan koneksikan menjadi satu paket wisata batipuh selatan tutupnya (r)

0 Comments

Post a Comment